Pengurus Genta Pangan dilantik langsung Ketua Umum Genta Pangan Nasional, Budiman Sudjatmiko di Lamongan, sebab kesiapan kedaulatan pangan Lamongan terus mengalami peningkatan atau naik.
“Dalam mengatasi ketergantungan sumber pangan dari luar (impor),” kata Budiman Sujatmiko, Sabtu (10/8/2024).
Lebih jauh Budiman Sujatmiko mengatakan, untuk mewujudkan ketahanan pangan memiliki peran penting untuk menggerakkan petani melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) sebagai manajemen perekonomian di desa.
“Desa memegang peran penting. Teman- teman APDESI (Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia) ke depan juga harus bangun sumber daya manusianya, pendidikannya. Karena UU mengamanatkan, memajukan, kesejahteraan umum, dan mencerdaskan kehidupan bangsa,” ucapnya.
Ketua Umum Genta Pangan Nasional berharap, dilantiknya pengurus genta pangan se-Jawa Timur, dapat masuk ke sektor pangan (food). Sebab, Budiman menyebut, terdapat empat ukuran negara bisa maju yakni FEED (Food, Energi, Enforcement, Data/Digital).
“Negara yang menguasai food/makanan kemandirian pangan, kemandirian energi, mampu menjaga entertainment lingkungan, dan negara yang bisa menjaga datanya teknologi digital dia akan menjadi negara maju. Untuk itu genta pangan sekarang fokus di food nya,” pungkasnya.
Sementara itu, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi yang juga hadir dalam pelantikan Genta Pangan menyebut, Pemerintah terus mengoptimalkan program ketahanan pangan nasional untuk mengatasi krisis pangan.