Ganjar Lepas Kepergian Seniman Pemeran Semar yang Tutup Usia di Kampanyenya

by -84 Views
Ganjar Lepas Kepergian Seniman Pemeran Semar yang Tutup Usia di Kampanyenya

Pesan yang disampaikan Ki Bono saat tampil terakhir itu bukan cerita lakon yang dipentaskan. Pesan itu adalah apa yang sejatinya Ki Bono harapkan.

“Dan kata-kata terakhir beliau itu mengutip apa yang selalu saya tulis. Tuanku rakyat, jabatan hanya mandat. Sungguh ini sebuah mandat yang kita mesti lakukan untuk membela mereka yang susah,” ucapnya.

Usai bertemu keluarga, Ganjar mengatakan bahwa keluarga sudah ikhlas melepas kepergian Ki Bono. Keluarganya yang juga keluarga seniman sudah sangat memahami soal itu.

“Saat saya sampaikan duka cita, keluarganya nustru menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan Pak Bono. Saya sampaikan bahwa Pak Bono orang baik dan saya bersaksi beliau memang orang baik. Kita berdoa semoga beliau husnul khatimah,” pungkasnya.

Penghormatan terakhir pada Ki Bono dihadiri oleh ribuan masyarakat. Tidak hanya masyarakat biasa, sejumlah tokoh seniman juga hadir dalam acara itu. Seperti dalang kondang Sujiwo Tejo, Ki Sigit Ariyanto, serta para dalang serta seniman lain Solo Raya.

(maf)